Picture
Pemilihan langsung telah banyak kita lewati. Pilpres,Caleg,Pilgub,Pilkada. Pada Umumnya Pesta Lima tahunan ini,banyak dinamika yang terjadi.Inti dari kegiatan ini adalah dalam rangka mewujudkan Pemerintahan yang demokratis.Dan harapan dari Realisasi demokrasi ini mengarah pada menciptakan masyarakat yang sejahtera dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berlandaskan Pancasila.Segala bentuk pemilihan langsung yang telah kita lakukan dominan membutuhkan Biaya yang jumlahnya tidak sedikit.

Banyak yang kita dapatkan dari pelaksanaan pemilihan langsung ini,Para oknum yang akan mencalonkan diri,harus berani menampilkan diri ditengah kehidupan masyarakat.demi untuk menarik simpati dari para pemilih.Hal ini seolah-olah menjadi keharusan demi untuk mencapai cita-cita yang mereka inginkan.


 
Picture
WATAMPONE. TRIBUN BONE.—Acara silaturahmi bersama Mantan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bone Drs.H.Taswin Arifin masih terus berlanjut Selasa kemarin.

Silaturahmi tersebut dilaksanakan di dua tempat yakni di SMP Negeri 4 Watampone secara khusus bersama para pendidik dan di SMP Negeri 1 Watampone yang diselenggarakan oleh MKKS SMP.

Pada kesempatan itu H.Taswin Arifin berpesan bahwa sebagai Pendidik atau Kepala Sekolah harus memperbaiki pelayanan sebagaimana amanah dan kepercayaan yang telah diberikan itu untuk melayani anak masyarakat.


 
Picture
WATAMPONE, TRIBUN BONE.—Status lokasi tanah SMP Negeri 2 Watampone belum bersertifikat dan sementara dalam kepengurusan di BPN Provinsi. Sejak 1958 SMP Negeri 2 menggunakan bangunan sekolah Cina dan pada 1965 sekolah tersebut berhasil direbut oleh SMP Negeri 2 Watampone.

Menurut Kepala SMP Negeri 2 Watampone, Mukhlis,S.Pd, telah mengupayakan pengurusan berkas untuk penerbitan sertifikat yang mana sebelumnya telah meminta persetujuan pihak Komite sekolah. 
“Sekarang ini dalam pengurusan di BPN Provinsi dan sementara kita berharap bisa cepat selesai karena sekolah ini akan diakreditasi pada akhir Desember 2012,” terang Mukhlis.


 
Picture
WATAMPONE, TRIBUN BONE.—Murid MI Al-Ma’arif Kecamatan Tenete Riattang jauh hari sebelumnya telah melakukan persiapan untuk mengikuti berbagai lomba yang akan digelar bulan ini.
Salah satu kegiatan yang akan dilasanakan pada Rabu (11/7) yakni mengikuti kemah Pramuka di Kelurahan Pappolo Kecamatan Tanete Riattang dengan melibatkan 18 murid.

Disamping itu dalam kegiatan Pramuka ini murid MI Al-Ma’arif akan mengikuti seluruh lomba di Perkemahan, seperti Pembuatan Kerangka  Tiang Bendera, Baris Berbaris menggunakan tongkat, Vokal Group, Lagu Solo dan lomba Memasak.


 
Picture
WATAMPONE, TRIBUN BONE. Sebanyak 213 peserta ujian Nasional (UNPPK) Kesetaraan Paket C Periode I absen mengikuti ujian. Sementara yang hadir mengikuti pelaksanaan ujian sebanyak 13 lembaga  PKBM penyelenggara yakni laki-laki 557 orang dan perempuan 383 orang sehingga total peserta yang hadir mengikuti ujian sebanyak 940.

Sedangkan peserta yang tidak hadir ikut UN tercatat sebanyak laki-laki 137 orang dan perempuan 76 orang dengan total 213 orang.  Pelaksanaan Ujian Nasional Pendidikan Paket Kesetaraan UNPPK Paket C mulai digelar Senin (9/7).


 

Telah Diusulkan Revisi Anggarannya Ke DPKAD

Picture
WATAMPONE, TRIBUN BONE.—Dana Pendidikan gratis SMA dari Provinsi pencairannya masih dalam proses dimana sebelumnya informasi yang diterima setelah pembahasan APBD2012 sehingga dana tersebut tidak masuk di APBD Pokok.

Untuk itu karena dianggap suatu kebutuhan pokok maka pihak Dinas Pendidikan mebuat revisi anggaran (DPA) dan dokumen pelaksanaan anggaran tersebut diusulkan ke Dinas Pengelaola Keuangan dan Aset Daerah (DPKAD) untuk selanjutnya diproses tanpa menunggu perubahan anggaran 2012.


 
Picture
KAHU, TRIBUN BONE--Perfotoan E-KTP yang berlangsung beberapa minggu ini di Kantor Camat Kahu berjalan lancar. Para warga masyarakat sangat mendukung pelaksanaan perfotoan ini, dan datang tepat waktu sesuai dengan surat panggilannya, serta dia rela antri menunggu panggilannya untuk difoto.

   Sekcam Kahu, Andi Rahmat Musrya, SSTP ketika ditemui diruang kerjanya, Selasa (10/7) mengatakan, khusus di Kecamatan Kahu kita melayani masyarakat untuk perfotoan  dari pukul 08.00 - 22.00 Wita.


 
KAHU, TRIBUN BONE--SMA Negeri 1 Kahu mengadakan Masa Orientasi Siswa (MOS) kepada seluruh siswa barunya yang berlangsung di sekolah tersebut.

Pada NOS tersebut, SMA 1 Kahu mengundang tiga pemateri  yakni Kapolsek Kahu, AKP Slamet Budi Hari, Kepala Puskesmas Kahu, Dokter Zakia Ali, dan Kepala  BRI Unit PalattaE, Andi Ahsan Nur Sibur.

 
Picture
BAREBBO, TRIBUN BONE—Pemerintah Desa Watu, Kecamatan Barebbo pada periode  Juli 2012 mendapat tambahan jatah raskin, hal ini disampaikan  Kepala Desa Watu, Andi Nurhidayah, Selasa (10/7).
Dengan adanya tambahan jatah raskin dari sebelumnya hanya 113 penerima yang saat ini menjadi 448 penerima pihaknya akan mengadakan pertemuan terlebih dahulu dengan Ketua BPD, tokoh masyarakat, tokoh Agama dan para warga penerima raskin.

Hal ini dimaksudkan untuk mendengar masukan dari peserta rapat nantinya tentang siapa - siapa yang akan dimasukkan pada tambahan penerima raskin.


 
Picture
AJANGALE, TRIBUN BONE—Selama sehari, Selasa (10/7) kemarin, Anggota KPU Bone, Hj Ernida Mahmud, SP mengunjungi lima kecamatan yang ada di Bone Utara yakni: Kecamatan Cenrana, Awangpone, Tellu SiattingE, AjangalE 14 Desa dan dua Lurah, serta Kecamatan Dua BoccoE untuk melakukan tes wawancara bagi seluruh calon anggota PPS dilima kecamatan tersebut.

Hj. Ernida Mahmud,SP (Anggota KPU) didampingi Rita Febriyanti,S.Sos dan Agus Salim,SH dari Staf Sekretariat KPU merasa lega karena mampu melaksanakan dan menuntaskan tes wawancara dilima kecamatan yang berlangsung hanya sehari ini.


    Arsip

    July 2012
    June 2012

    Kategori

    All
    Aneka
    Ekonomi
    Kecamatan
    Kota
    Mimbar Jumat
    Olahraga
    Pendidikan
    Politik & Hukum
    Topik Utama
    Umum